[Editorial] Belajar Mandiri

[Editorial] Belajar Mandiri

Editorial Edisi 34, April 2023

 

Salam sehat, para pembaca.

Sepanjang tahun 2023 ini Proaktif Online mengangkat tema seputar belajar. Pada edisi ke 34 ini tema yang diangkat adalah Belajar Mandiri. Topik ini penting karena semakin lama persoalan yang dihadapi di dunia ini semakin kompleks. Penyelesaian persoalan kompleks ini tidak ada contekannya di masa lalu dan membutuhkan kemampuan penyelesaian persoalan yang dibangun dari proses belajar terus menerus dari kehidupan. Kemampuan belajar mandiri menjadi sangat penting di tengah situasi tersebut. Belajar mandiri membutuhkan kreativitas pada pendidik dan juga semangat dari para pembelajar. Hal ini tercermin pada berbagai metodologi yang dikembangkan untuk proses pembelajaran.

Pada edisi kali ini, diangkat sembilan artikel seputar tema belajar mandiri dari berbagai sudut pandang konseptual dan pengalaman praktis. Artikel-artikel tersebut adalah sebagai berikut:

Dalam Rubrik Pikir kali ini, Levianti menulis artikel berjudul Berani. Artikel ini mengulas sikap mental yang dibutuhkan agar seseorang dapat belajar dan berhasil di dalam kehidupan.

Dalam Rubrik Masalah Kita, Eventus Ombri Kaho mengulas sebuah fenomena pendisiplinan di sekolah berdasarkan pengalaman empiris di Nusa Tenggara Timur. Dalam artikel ini dipaparkan bahwa pendisiplinan tidak selalu hitam putih. Ada alasan-alasan tertentu yang mempengaruhi pilihan metode pendidikan. Alasan tersebut bisa sangat berbeda menurut ruang dan waktu. Setiap pemilihan juga akan membawa implikasi, baik yang diinginkan maupun tidak diinginkan.

Hillary Reinhart dalam Rubrik Opini mengangkat salah satu metode pembelajaran yang memperhatikan keunikan individu, yaitu Cura Personalis. Metode ini mengasumsikan bahwa setiap pribadi adalah unik. Agar dapat proses belajar menghasilkan perkembangan maksimal maka pendidikan perlu memperhatikan dimensi yang unik dari setiap pribadi pembelajar.

Rubrik Profil mengangkat cerita tentang sebuah sekolah bernama Akademi Komunitas Nusantara. Artikel ini ditulis oleh Ahmad M. Syarif seorang pegiat Akademi tersebut. Salah satu keunikan sekolah ini adalah konsep pembelajarannya yang sangat mandiri dan membebaskan, mengembangkan pemikiran kritis dan menghasilkan luaran-luaran konkret sesuai minat angkatan masing-masing.

Dalam Rubrik Media, Liesna Nurul Widyaningrum, kisah seorang guru menemukan titik balik dalam hidup, yaitu perubahan cara pandang terhadap remaja. Remaja yang dianggap bermasalah dan problematik oleh banyak pihak ternyata menyimpan berbagai potensi yang siap untuk dikembangkan. Potensi tersebut dapat muncul apabila mereka diberi kesempatan dan kebebasan untuk berkreasi dan berkarya.

Rubrik Jalan-jalan edisi ini mengangkat dua artikel. Yang pertama ditulis oleh Yuni Yuniati yang mengangkat pengalamannya memfasilitasi pembelajaran di Lawang Angin. Yang kedua ditulis oleh Any Sulistyowati mengangkat pembelajaran yang dilakukan oleh Ibu Sonya Garcia dalam bisnis restoran dan penginapan yang dikembangkannya.

Dhitta Puti Sarasvati mengangkat cerita tentang Anak Muda Peduli Pendidikan dalam Rubrik Tips. Diilustrasikan bagaimana program tersebut berhasil membangun persahabatan di antara para aktivis. Persahabatan ini penting karena lewat proses ini masing-masing lebih dikuatkan dan memiliki teman untuk membuat perubahan di masa yang akan datang.

Rubrik Rumah Kail edisi kali ini mengangkat pengalaman belajar yang dipetik dari proses perancangan Kebun KAIL. Lewat proses tersebut, pemahaman tentang berbagai elemen kebun dan interaksinya satu sama lain semakin diperdalam.

Demikianlah gambaran singkat isi artikel-artikel edisi ini. Untuk mendapatkan kisah yang lebih utuh, kami mengundang Anda untuk membacanya secara langsung di proaktif.kail.or.id.

 

Semoga artikel-artikel ini dapat bermanfaat bagi para pembaca dan memperkuat proses belajar mandiri yang sedang dijalani atau dikembangkan.

 

Salam sehat.

 

Tim Redaksi Proaktif Online

 

editor

editor

Related Posts

[Editorial] Belajar Bersama Alam dan Komunitas

[Editorial] Belajar Bersama Alam dan Komunitas

[Editorial] Transformasi Kehidupan

[Editorial] Transformasi Kehidupan

[Editorial] Transformasi Masyarakat

[Editorial] Transformasi Masyarakat

[EDITORIAL] Transformasi Diri

[EDITORIAL] Transformasi Diri

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

edisi

Terbaru

Rubrik

Recent Comments

STATISTIK

Online User: 0
Today’s Visitors: 14
Total Visitors: 33507

Visitors are unique visitors